Holding Pangan ID FOOD bersama Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (LPDB KUMKM) sepakat melakukan kerja sama mengenai Sinergi Pemanfaatan Dana Bergulir dalam Rangka Pengembangan Koperasi untuk Mendukung Ketahanan Pangan Nasional. Kerja sama tersebut ditandai dengan Penandatanganan nota kesepahaman oleh Direktur SCM dan TI ID FOOD Bernadetta Raras dan Direktur Utama LPDB KUMKM Supomo, pada Kamis, (06/01/2025) di Jakarta.
Dalam sambutannya, Direktur Utama ID FOOD Sis Apik Wijayanto mengatakan ini merupakan langkah strategis yang penting dalam upaya memperkuat sektor pangan nasional dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya para pelaku UMKM di bidang pangan. Kerja sama lintas sektor ini bertujuan untuk menyukseskan percepatan Swasembada Pangan.
Sementara itu, Direktur Utama LPDB KUMKM Supomo mengatakan, dengan kerja sama ini diharapkan LPDB dan ID FOOD dapat menjalankan program strategis penguatan pangan yang diawali dengan penguatan sektor industri gula.
Hadir dalam acara tersebut Direktur SDM ID FOOD, jajaran Direksi LPDB, dan Direktur Anak Perusahaan dan Cucu Perusahaan ID FOOD Group.