×
Kongres SP Kom RNI tetapkan Sofyan Effendi sebagai Ketua SP Periode 2021-2024

JAKARTA - Serikat Pekerja (SP) Komisariat PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) melaksanakan Kongres SP Kom RNI Tahun 2021 di Waskita Rajawali Tower, Jakarta, pada Rabu, 2 Juni 2021, dengan agenda Kongres diataranya pemilihan Ketua Umum SP Kom RNI Periode 2021-2024.


Pemilihan Ketua SP ini merupakan bagian dari pelaksanaan amanat Anggaran Dasar SP Kom RNI serta sebagai bentuk suksesi untuk menjaga keberlanjutan organisasi. Pemilihan dilakukan secara langsung oleh Karyawan RNI Holding dengan tetap mengedepankan protokol Kesehatan. Tercatat 130 karyawan berpartisipasi menggunakan hak suaranya dalam acara yang juga ditayangkan langsung melalui zoom tersebut.


Pemilihan Ketua SP Kom RNI tahun ini menetapkan 5 Calon Ketua SP yang telah diseleksi melalui pemilihan pendahuluan yang dilakukan secara daring, kelima calon tersebut adalah Sofyan Efendi (Divisi Sekretaris Korporasi), Edwin Elfian Lubis (Divisi Sekretaris Korporasi), Sentot Juwandono (Divisi Pengelolaan Aset), Subekti Luhur W. (Divisi Sekretaris Korporasi), dan Naek Giovani S. (Divisi Production & Process). Berdasarkan hasil penghitungan suara, Sofyan Efendi meraih suara mayoritas sehingga memenuhi syarat untuk ditetapkan sebagai Ketua SP Kom RNI Periode 2021-2024.


Rangkaian Kongres ditutup oleh Direktur SDM RNI J. Nanang Marjianto. Dalam sambutannya ia berpesan agar SP dapat bersinergi dengan karyawan dan manajemen dalam mengawal penerapan Perjanjian Kerja Bersama (PKB). 


Penetapan Ketua SP Kom RNI Periode 2021-2024 ini menandai berakhirnya kepengurusan SP Kom RNI Periode 2017-2021 yang dipimpin oleh Subekti Luhur W. Semoga sejumlah capaian positif yang telah ditorehkan oleh kepengurusan SP sebelumnya dapat dilanjutkan dan ditingkatkan melalui program kerja yang sejalan dengan Visi dan Misi Perusahaan.


Terima kasih Pak Subekti dan segenap Pengurus SP Kom RNI Periode Tahun 2017-2021, Selamat berjuang pak Sofyan dan Pengurus SP Kom RNI Periode Tahun 2021-2024. Maju terus SP Kom RNI!