JAKARTA
– Direktur SDM PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) (RNI) J. Nanang
Marjianto menjadi narasumber dalam Diskusi Rencana Pembentukan Holding BUMN
Pangan yang digelar Bank Indonesia, Rabu, 20 Januari 2021. Dalam diskusi daring
tersebut dipaparkan mengenai latar belakang pembentukan Holding BUMN Pangan
yang dilandasi oleh visi pemerintah terkait ketahanan ekonomi dengan
pertumbuhan yang berkualitas, serta penguatan sektor pangan melalui
ketersediaan dan ketahanan pangan nasional.
Nanang
juga menjelaskan mengenai urgensi pembentukan Holding Pangan. Tujuan
pembentukan Holding BUMN Pangan diantaranya untuk peningkatan produksi guna mendorong
swasembada pangan dan mengurangi ketergantungan atas impor, penciptaan sinergi
di seluruh ekosistem pangan nasional, peningkatan pendapatan dan kesejahteraan
bagi petani, perternak, nelayan kecil, pemberdayaan dan peningkatan
produktivitas bagi UMKM, serta meningkatkan ekspor sebagai penyeimbang neraca
pangan dan devisa Indonesia.
Dalam
kesempatan tersebut turut disampaikan progres dan langkah-langkah pembentukan
Holding Pangan, yaitu penggabungan portfolio, sosialisasi, serta pemenuhan
aspek legal lainnya. (Corcom RNI)