×
Rajawali Nusindo Menggelar Rakor Penyusunan RKAP Tahun 2022
BALI - Rapat Koordinasi (Rakor) PT Rajawali Nusindo (RNI Group) dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Anggaran Perusahaan (RKAP) Tahun 2022 digelar di Bali pada tanggal 28-30 September 2021. Rakor yang pada tahun ini mengangkat tema “Tumbuh dengan Tangguh” tersebut dibuka oleh Direktur Utama RNI Arief Prasetyo Adi, serta turut dihadiri Dewan Komisaris, Direktur dan SEVP Rajawali Nusindo, manajemen Kantor Pusat, serta 43 Kepala Cabang Rajawali Nusindo.
Pada sambutannya, Arief berpesan kepada seluruh peserta yang hadir untuk terus meningkatkan penjualan produk-produk BUMN Klaster Pangan di setiap daerah dan Cabang Nusindo. Arief berpesan kepada seluruh Kepala Cabang Nusindo untuk dapat meningkatkan promosi dan branding guna memperkuat awareness brand dari produk-prduk yang didistribusikan oleh Nusindo.
Sementara itu, Direktur Nusindo Iskak Putra dalam sambutnya mengatakan, pihaknya akan memaksimalkan kinerja perusahaan di 3 bulan terakhir tahun 2021 ini untuk mencapai target penjualan sebesar 3 triliun. Salah satunya dengan menggenjot pemasaran produk alat kesehatan dan produk-produk pangan ke pasar UMKM. Ia mendukung Cabang Nusindo lebih giat masuk dan bersinergi dengan UMKM.
Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan penganugerahan penghargaan bagi Cabang Nusindo yang berprestasi.
Diharapkan Rakor tahun ini dapat mendorong peningkatan kinerja nusindo di tahun 2022 melalui pencapaian target operasional perusahaan yang terukur serta terimplementasi sesuai strategi yang telah ditetapkan.