×
PRESIDEN TINJAU PENYALURAN BANTUAN PANGAN, ID FOOD SIAP JALANKAN BANTUAN PENANGGULANGAN STUNTING TAHAP DUA

Direktur Utama ID FOOD Frans Marganda Tambunan, turut serta dalam mendampingi kunjungan kerja Presiden RI meninjau stok beras dan penyaluran bantuan pangan di Gudang Bulog Dramaga dan Kelapa Gading, di Jakarta (11/9/2023). Dalam kesempatan tersebut ia menyampaikan pemerintah akan melanjutkan penyaluran bantuan pangan pencegahan stunting tahap ke 2 hingga 3 bulan ke depan. Langkah ini dilakukan untuk mendukung percepatan penurunan angka stunting serta menjaga stabilitas harga telur khususnya di tingkat peternak mandiri kecil.


Pendistribusian tahap kedua ini akan mulai dilakukan tanggal 11 September 2023 hari ini sampai dengan 3 bulan ke depan di 7 provinsi, yaitu Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara, Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Sulawesi Barat. “Hari ini juga kita luncurkan bantuan tahap II untuk penanganan stunting. Tadi kita mulai dari Provinsi Jawa Barat, di Kabupaten dan Kota Bogor, tepatnya di Desa Babakan Dramaga dan Kelurahan Katulampa, Bogor Timur. Itu launching tahap pertama, habis itu nanti dilaksanakan di 7 provinsi segera,” ujarnya.


Frans menjelaskan, penyaluran bantuan penanganan stunting tahap kedua ini sama persis dengan tahap pertama, di mana bantuan akan salurkan untuk 1,4 juta KRS di 7 provinsi. Diharapkan program ini selain berkontribusi signifikan dalam penurunan angka stunting juga dapat berdampak positif dalam menjaga stabilitas harga telur di tingkat peternak mandiri kecil baik peternak layer maupun broiler sebagai mana arahan Presiden.


“Dengan adanya program ini penyerapan telur dan daging ayam di peternak dapat dilakukan secara rutin dengan harga yang stabil karena kami membeli sesuai harga acuan yang ditetapkan oleh pemerintah walaupun harga market turun. Jadi ada jaminan menjaga harga mereka sudah tetap sesuai harganya,” terangnya.