PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) member of ID FOOD kembali melakukan ekspor kopi ke Mesir. Saat ini perusahaan yang bergerak di sektor perdagangan dan logistik tersebut tengah melakukan proses stuffing ekspor kopi green bean jenis robusta yang berasal dari Lampung untuk dikirim ke Mesir
Pemberangkatan ekspor kopi sebanyak 39,6 ton tersebut akan dilakukan dari Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Selasa (16/7/2024).
Ekspor kopi ini merupakan realisasi kedua berdasarkan rencana kontrak kerja sama sebanyak 475 ton. Sebelumnya, pada Desember 2023 lalu melalui kontrak yang sama, telah dilakukan ekspor kopi perdana jenis robusta sebanyak 79,2 ton.
“Kami terus melakukan realisasi atas kerja sama, termasuk ekspor kopi ke Mesir kali ini,” jelas Hernowo, Selasa, (09/07/2024), di Jakarta.
Realisasi ekspor ini menjadi salah satu upaya PT PPI dalam mendukung pertumbuhan bisnis perusahaan dan membantu Pemerintah untuk mencapai surplus perdagangan. Selain itu, dengan kegiatan ekspor, PT PPI terus memperluas peluang pasar baru di Mesir dan negara lainnya melalui produk kopi. Adapun PT PPI telah melakukan ekspor kopi ke Mesir sejak tahun 2018.
ID FOOD mendukung penuh langkah yang dilakukan PT PPI sebagai perusahaan anggota holding. Diharapkan upaya ini semakin meningkatkan nilai tambah produk kopi dalam negeri, serta memberikan dampak positif bagi keberlanjutan produksi para petani kopi lokal.