Dalam rangka mendukung pengelolaan pelabuhan perikanan yang dikelola oleh PT Perikanan Indonesia, Komisaris PT RNI (Persero)/ID FOOD, Budiono Sandi dan M. Riza Damanik didampingi oleh Direktur Supply Chain Management dan IT PT RNI (Persero)/ID FOOD, Bernadetta Raras, melakukan kunjungan ke kantor pusat PT Perindo pada Selasa (25/06/2024).
Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat kerjasama dan memberikan dukungan strategis terhadap pengelolaan pelabuhan perikanan. PT Perindo memiliki peran penting dalam industri perikanan, dengan layanan penyewaan lahan, jasa docking, penyediaan air bersih, BBM, cold storage, dan lain-lain. Selain PPSNZJ di Muara Baru, PT Perindo juga mengelola pelabuhan perikanan di Belawan, Pekalongan, Pemangkat, dan Brondong.
ID FOOD juga mendukung penuh keterlibatan PT Perindo dalam program Penangkapan Ikan Terukur yang diinisiasi oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan RI. Program ini sejalan dengan visi kami untuk mengembangkan sektor perikanan yang berkelanjutan dan berdaya saing tinggi.
Kunjungan tersebut diterima langsung oleh jajaran Direksi PT Perindo, termasuk Direktur Utama Sigit Muhartono, Direktur Keuangan dan Dukungan Kerja Manahan Hutapea, serta Direktur Operasional Fajar Widisasono. Kami berharap kolaborasi ini dapat membawa manfaat besar bagi kedua belah pihak dan sektor perikanan Indonesia secara keseluruhan.