×
Komitmen Dukung Ketahanan Pangan, Direksi RNI Pastikan Kesiapan Pabrik Gula dan Fasilitas Kandang Sapi
  • MAJALENGKA - Direksi PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) (RNI) melakukan kunjungan kerja ke PG Jatitujuh (RNI Group), Jumat, 26 Maret 2021. Dalam kesempatan tersebut Direktur Komersial RNI Frans M. Tambunan dan Direktur Supply Chain Management & IT RNI Thomas Hadinata yang didampingi Direksi PT PG Rajawali II, VP Production & Process serta Manager terkait melakukan kunjungan lapangan ke pabrik dan kandang sapi.

    Direksi RNI memastikan kesiapan PG Jatitujuh dalam menghadapi musim giling tahun 2021 yang akan dimulai pada pertengahan tahun ini. Dalam kesempatan tersebut rombongan meninjau kondisi alat-alat berat pabrik serta proses persiapan sistem penggilingan, boiler, hingga mesin packaging gula. Selain itu, juga disampaikan arahan dan masukan terkait sisitem pengemasan serta rencana pengembangan brand Raja Gula yang menjadi produk andalan RNI.

    Usai melihat kondisi pabrik, dilakukan kunjungan ke Kandang Sapi RNI yang berlokasi di HGU PG Jatitujuh. Kandang Sapi RNI sendiri sedang dalam upaya revitalisasi agar dapat dioptimalkan untuk pengembangan penggemukan sapi guna mendukung program pemenuhan pasokan daging sapi nasional. Pemanfaatan fasilitas ini juga akan melibatkan BUMN Klaster Pangan sehingga dapat mendorong penguatan sinergi untuk ketahanan pangan.