×
Komisi VI DPR RI mengapresiasi kerja ID FOOD dalam mengendalikan ketersediaan stok pangan, distribusi dan stabilisasi harga pangan pada Hari Raya Idul Fitri 1444 H
Surabaya,(6/5) Pangan Komisi VI DPR RI mengapresiasi kerja yang dilaksanakan oleh ID FOOD dalam mengendalikan ketersediaan stok pangan, distribusi dan stabilisasi harga pangan pada Hari Raya Idul Fitri 1444 H.
Apresiasi tersebut diutarakan oleh beberapa anggota Komisi VI DPR RI dalam kegiatan Kunjungan Kerja Komisi VI DPR RI ke Surabaya, Provinsi Jawa Timur masa persidangan IV tahun sidang 2022 -2023 yang di pimpin oleh M. Marsuji.
Direktur Utama ID FOOD Frans Marganda Tambunan mengatakan pengendalian harga pangan selama Ramadhan dan Pasca Lebaran 1444 H masih terjaga aman dan masih bisa ditangani dengan baik walaupun masih ada saluran logistik yang terhambat di beberapa wilayah. Hal ini telihat dari stok pangan dan harga yang relatif stabil di berbagai daerah khususnya di Jawa Timur.