×
ID FOOD Menerima Kunjungan Kerja Dari Anggota DPRD Jawa Tengah Dalam Rangka Memaksimalkan Komoditas Pangan Provinsi Jawa Tengah

Jakarta-Jawa Tengah merupakan penghasil pangan terbesar kedua di Indonesia. Dilihat dari banyaknya proses produksi pangan dari daerah tersebut dan didukung oleh SDM petani, nelayan maupun peternak. 


"Perlu ada terobosan dari BUMN pangan dan disinergikan Pemerintah Provinsi Jawa Tengah sehingga bisa meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan Petani, Peternak dan Nelayan. Jika pendapatan mereka naik, maka akan menjadi efek domino bagi UMKM"  Sumanto Ketua Komisi B, DPRD Jawa Tengah 


ID FOOD siap bersinergi untuk Memajukan pangan Indonesia, salah satu wujud sinergi melalui Program Petani Makmur yang tujuannya sama yakni untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan Petani. Program ini mencakup pendampingan budidaya, Agro Input, Teknologi Pertanaman, Pendanaan, Asuransi, serta Off-taker. Produk - Produk hasil Pertanian, Peternakan dan Perikanan lokal dapat dimanfaatkan oleh Pemerintah setempat.


Endang Suraningsih Direktur SDM ID FOOD mengatakan Apresiasi kepada DPRD Jawa Tengah yang ikut bersama - sama membangun ketahanan pangan Indonesia. Tata kelola sistem pemasaran, peningkatan kesejahteraan petani tidak lepas dari edukasi petani, diharapkan edukasi ini menjadi bagian dalam program tata kelola, mulai dari pemahaman produk, penetrasi pasar, branding, literasi keuangan juga penting, mulai dari pembiayaan, penetapan harga pokok produksi, manajemen usaha tani dan lainnya menjadi tolak ukur keberlanjutan.