JAKARTA – PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) (RNI) hadir dalam Focus Group Discussion (FGD) yang digelar secara daring bersama Komisi VI DPR RI membahas Klaster BUMN Pangan dan Pupuk. Turut hadir dalam kesempatan tersebut Direktur Utama RNI Arief Prasetyo Adi, Direktur Keuangan RNI Pramusti Indrascaryo, Direktur Komersial RNI Frans M. Tambunan, Direktur Manajemen Aset RNI Endang Suraningsih, Direktur Pengembangan dan Pengendalian Usaha RNI Febriyanto, Wakil Menteri BUMN I Pahala N. Mansyuri, pejabat Kementerian BUMN, Direksi BUMN Kalster Pangan dan Pupuk, serta segenap Anggota Komisi VI DPR RI.
Dalam kesempatan tersebut, Pahala menyampaikan paparan Roadmap BUMN Pangan dan Pupuk, dari mulai Roadmap Klaster Pangan, Roadmap Perum Bulog, dan Roadmap Klaster Pupuk. Selain itu dipaparkan juga inisiatif strategis dari masing-masing klaster.
Sementara itu, guna memberikan gambaran mengenai BUMN Klaster Pangan, Arief Prasetyo Adi memaparkan model bisnis dari masing-masing anggota klaster.
Usai pemaparan, dilakukan sesi sharing dan penyampaian pandangan dari Anggota Komisi VI DPR RI. FGD ini bertujuan untuk mendapatkan masukan dari Anggota Komisi VI DPR RNI terkait rencana roadmap dan kinerja BUMN Pangan dan PUPUK serta rencana pembentukan Holding BUMN Pangan. (Corcom RNI)