×
Tinjau Kesiapan Stok Dan Gali Potensi Pengembangan Pangan Daerah
Dalam rangka memastikan kesiapan pangan dan menggali potensi pengembangan pangan daerah, Holding BUMN Pangan ID FOOD hadiri Kunjungan Kerja Reses Komisi IV DPR RI di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Sumatera Selatan, pada Senin, 29 April 2024.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Ketua dan Anggota Komisi IV, Direktur Utama ID FOOD Frans Marganda Tambunan di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Direktur Komersial ID FOOD Nina Sulistyowati di Provinsi Sumatera Selatan.
Pada kunjungan tersebut dilakukan sejumlah agenda di antaranya diskusi antisipasi kenaikan harga pangan dan kelangkaan bahan pokok di NTT, peninjauan dan diskusi tentang kelautan dan perikanan di TPI Labuan Bajo.
Sedangkan di provinsi Sumatera Selatan dilakukan kunjungan ke PT Pupuk Sriwidjaja untuk meninjau kegiatan smart farming dan pengelolaan sampah menjadi pupuk organik (waste plant), agenda tersebut dilanjutkan dengan diskusi mengenai pasokan dan ketersediaan pupuk nasional dalam upaya pemenuhan kebutuhan pangan. Selain itu juga dilaksanakan kunjungan dan Diskusi mengenai unit pengolahan Ikan sebagai penyedia pangan dan lapangan kerja serta upaya pengelolaan limbah pengolahan ikan dalam rangka mitigasi kerusakan lingkungan.