×
Industri Agro merupakan kelompok usaha RNI dengan aset terbesar. Dalam bidang Industri Agro RNI mengelola perkebunan tebu seluas 57.200 hektar, terdiri dari 13.900 hektar perkebunan tebu sendiri dan 46.100 hektar perkebunan tebu rakyat. Di lini industri perkebunan lainnya, RNI mengelola 35.600 hektar perkebunan kelapa sawit yang terdiri dari 16.200 hektar kebun inti dan 19.600 hektar kebun plasma, perkebunan karet seluas 1.500 hektar, serta 1.400 hektar perkebunan teh. Kelompok usaha Industri Agro memiliki 8 pabrik gula, 3 pabrik kelapa sawit dan 2 Pabrik Pengolahan Teh.




PT PG Rajawali I

Lini Usaha: Industri Gula
Kapasitas Giling: 18.000 TCD
Jl. Undaan Kulon No. 57/59 Surabaya 60274
(031) 534 551-3, 531 7028-29

Anak Perusahaan RNI yang bergerak di industri gula ini mengelola 3 (tiga) unit pabrik gula dengan total kapasitas giling 18.000 TCD, yaitu PG Krebet Baru I, PG Krebet Baru II dan PG Rejo Agung Baru. Sumber bahan baku yang digunakan sebagian besar berasal dari tebu petani di wilayah Jawa Timur.


PT PG Rajawali II

Lini Usaha: Industri Gula & Alkohol
Kapasitas Giling: 12.300 TCD
Jl. dr. Wahidin No. 46, Cirebon 45191
(0231) 204 752, 211 444

Anak Perusahaan RNI yang bergerak di Industri Gula & Alkohol ini mengelola 5 (lima) unit pabrik gula dengan total kapasitas giling 14.000 TCD, yaitu PG Sindang Laut, PG Karangsuwung, PG Tersana Baru, PG Jatitujuh, dan PG Subang. Disamping itu PT PG Rajawali II juga mengelola 1 (satu) unit pabrik spirtus dan alcohol, yaitu PSA Palimanan, serta pengolahan produk turunan limbah pabrik, yaitu unit kampas rem PT Inti Bagas Perkasa sebagai pabrik pengolahan limbah pabrik gula, bagasse, yang diolah menjadi kampas rem. Sumber bahan baku yang digunakan adalah tebu dari lahan sendiri dengan kepemilikan HGU seluas 12.000 Ha dan tebu dari petani di sekitar wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah.


PT PG Candi Baru

Lini Usaha: Industri Gula
Kapasitas Giling: 2.600 TCD
Jl. Raya Candi No. 10, Sidoarjo
(031) 892 1003
www.pgcandibaru.co.id

Berkedudukan di Sidoarjo, Jawa Timur. Anak Perusahaan RNI yang bergerak di industri gula ini mengelola 1 (satu) unit pabrik gula dengan total kapasitas giling 2.500 TCD, yaitu PG Candi Baru. Sumber bahan baku sebagian besar adalah tebu dari para petani di wilayah Jawa Timur. PG Candi Baru menghasilkan gula dengan kualitas Superior High Sugar (SHS) I atau Gula Kristal Putih I. Perusahaan memperoleh sertifikat SNI tahun 2014.


PTP Mitra Ogan

Lini Usaha: Perkebunan Kelapa Sawit dan Karet
Kapasitas Produksi: 90 Ton/Jam
Jl. Kol. H. Burlian Km. 9, Palembang
(0711) 415 381/415 381

Anak Perusahaan RNI yang bergerak di bidang perkebunan dan pengolahan kelapa sawit dan karet ini mengelola 2 unit PKS dengan kapasitas 90 ton/jam. Sumber bahan baku diperoleh dari 35% lahan inti dan 65% lahan plasma. PT Perkebunan Mitra Ogan menghasilkan produk berupa minyak sawit mentah/crude palm oil (CPO) dan inti sawit/palm kernel (PK).


PT Laras Astra Kartika

Lini Usaha: Perkebunan Kelapa Sawit
Kapasitas Produksi: 10 Ton/Jam
Perum Citra Grand City, Cluster Copacabana Blok D.30, No.9, Kel. Talang Kepa, Kec. Alang Lebar, Palembang.
(0711) 620 0602

Anak Perusahaan RNI yang bergerak di bidang perkebunan dan pengolahan kelapa sawit ini mengelola 1 (satu) unit pabrik kelapa sawit dengan kapasitas 10 ton/jam. Sumber bahan baku diperoleh dari 40% area lahan inti dan 60% area lahan plasma. PT Laras Astra Kartika menghasilkan produk berupa minyak sawit mentah/crude palm oil (CPO) dan inti sawit/palm kernel (PK).


PT Perkebunan Mitra Kerinci

Lini Usaha: Perkebunan Teh
Kapasitas Produksi: 4,2 juta Kg/Tahun
Jl. Manggis No. 26 Purus Baru - Padang, Sumatera Barat 25114
(0751) 27615

Anak Perusahaan RNI yang bergerak di industri teh ini mengelola 2 (dua) unit pabrik teh yaitu 1 (satu) unit pabrik teh hijau dan 1 (satu) unit pabrik teh hitam yang terletak di Solok Selatan, Sumatera Barat, dengan total kapasitas produksi sebesar 4,2 juta kilogram teh kering/tahun.